Gunung Papandayan adalah gunung api strato yang terletak di Kabupaten Garut, Kecamatan
Cisurupan, Jawa Barat. Gunung dengan ketinggian 2665 Meter Di atas Permukaan Laut (MDPL)
itu terletak sekitar 70 KM dari sebelah Tenggara Kota Bandung.
Gunung Papandayan memiliki beberapa kawah yang cukup terkenal, di antaranya Kawah Mas,
Kawah Baru, Kawah Nangklak, dan Kawah Manuk. Kawah-kawah tersebut mengeluarkan uap
dari sisi dalamnya.
Gunung ini cocok untuk yang baru pertama kali melakukan pendakian atau untuk liburan
bersama keluarga. Selain itu, gunung ini juga memiliki daya tarik tersendiri seperti adanya
Kawah Papandayan, Danau Tosca, Air Terjun, Tegal Alun, Pondok Seladah, Hutan Mati, dan
Pemandian Air Panas yang terletak di depan gerbang masuk pendakian.
Biasanya, camp area yang disukai pendaki yaitu Pondok Saladah, namun pos pendakian Gubber
Hood juga dapat menjadi alternative camp area lainnya. Perbedaannya adalah Gubber Hood
tidak terlalu memiliki banyak lapak untuk tenda namun memiliki spot yang sangat indah untuk
menikmati matahari terbit. Berbeda dengan Pondok Saladah yang sangat luas dan terdapat
sejumlah tanaman edelweiss di sana. Jika ingin menikmati matahari terbit dari Pondok Saladah,
sobat bisa berjalan kaki kurang lebih 10 menit untuk menuju Hutan Mati terlebih dahulu. Dari
Hutan Mati, matahari terbit terlihat sangat indah.
Harga:
Jadwal Trip:
Include:
Exclude:
Day 1 (H-1)
Syarat:
Ketentuan:
Peserta yang sudah melakukan pendaftaran pada perjalanan ini kami anggap mengerti dan menyetujui semua ketentuan di atas.
FORCE MAJEURE: Force Majeure yang dimaksud dalam perjanjian ini adalah suatu keadaan di luar batas kemampuan kedua belah pihak yang dapat mengganggu bahkan menggagalkan terlaksananya kegiatan, seperti bencana alam, peperangan, pemogokan, sabotase, pemberontakan masyarakat, blokade, kebijaksanaan pemerintah khususnya yang disebabkan karena keadaan di luar kemampuan manusia.
Kami mempunyai paket private trip Bukit Raya dengan tanggal keberangkatan, fasilitas, dan pelayanan yang sesuai dengan kebutuhan anda.
Klik disini untuk melihat paket.